Jumat, 12 September 2014

7 Tahapan yang Dijalani Setiap Pria Sebelum Jatuh Cinta

Ngerumpi-Ah! - Kenali dulu tujuh tahap jatuh cinta pria dan apa yang ada di pikiran pria ketika kenal dengan seorang perempuan. Dengan begitu Anda akan lebih mudah mendapatkan perhatian bahkan hatinya.

1. Apresiasi
Pada tahap ini penampilan fisik sangat  menarik perhatian pria. Pria tertarik pada tubuh Anda, senyum Anda, kaki Anda, atau rambut Anda. Untuk lulus pada tahap ini, perempuan harus membuat dirinya semenarik mungkin secara fisik. Bukan lantas jadi seperti seorang model, gunakan trik untuk menonjolkan kelebihan Anda dan menutupi kekurangan.

2. Tergerak mendekati
Pria bisa tertarik pada banyak perempuan, tapi tidak banyak perempuan yang bisa menarik pria untuk mendekatinya. Kalau perempuan bisa membuat seorang pria mendekatinya, berarti sudah sampai pada tahap kedua. Sangat mudah bagi pria untuk sehari menyukai seorang perempuan, keesokan harinya sudah melupakannya.

3. Tertarik
Bila seorang pria pria mulai berusaha mengejar dan membuat perempuan tertarik kepadanya, itu berarti sudah sampai pada tahap ketiga. Kuncinya, pria punya naluri pemburu, senang bila sesuatu harus dikejar dulu sebelum mendapatkannya. Bila mudah didapatkan, maka mudah pula ditinggalkan.

4. Mengesankan
Setelah membuat perempuan menyukainya, bila hati pria tergerak, ia akan melakukan tahap berikutnya yakni membuat perempuan terkesan. Ia akan melakukan apa pun, mengerahkan bakat dan kemampuannya, agar si perempuan terkesan kepadanya. Mengatur kencan yang luar biasa, memberi banyak hadiah, dan sebagainya.

5. Meyakinkan
Bila tahap 1 sampai 4 sudah dilalui, maka si pria akan berpikir ada sesuatu yang lebih dari perempuan itu. Pada tahap ini, ia akan berusaha membuat si perempuan jatuh cinta kepadanya. Jadi daripada mengakui dirinya jatuh cinta, ia akan sibuk membuat perempuan jatuh cinta kepadanya karena sebenarnya ia tidak yakin kepada dirinya bisa membuat si perempuan jatuh cinta.

6. Reafirmasi
Bila pria sudah mendapatkan kepastian bahwa perempuan yang dikejarnya benar-benar menyukainya dan jatuh cinta kepadanya, barulah ia puas. Pada tahap ini, pria akan mulai melihat hatinya sendiri, dan mulai berpikir serius apakah akan menjalin hubungan serius dengan perempuan ini. Apakah perempuan itu tepat untuknya? Apakah ia membutuhkan si perempuan?

7. Siap jatuh cinta
Jawaban apa yang didapat pria saat ia berpikir, itulah yang akan dilakukannya terhadap si perempuan pada tahap terakhir ini. Bila ia benar-benar menyukai si perempuan, dan merasa tak bisa hidup tanpanya, maka ia sampai pada tahap jatuh cinta. Namun bila ternyata kata hatinya bilang ia sebaliknya, ia tak segan meninggalkan si perempuan yang sudah dibuatnya jatuh cinta. Memang terdengar egois, tapi ini memang sifat pria untuk bertindak dulu baru berpikir.

Nah, Anda sudah tahu kan tahapannya? Kalau Anda berniat menjadikannya pasangan Anda, buat lah dia berusaha keras mendapatkan perhatian Anda.

Manfaat Buah Delima : Kulit Mulus Bebas Bekas Luka

Ngerumpi-Ah! - Sejumlah studi membuktikan buah delima memiliki banyak manfaat. Buah delima mengandung vitamin A, C, dan E yang memberikan tubuh asupan asam folat harian. Selain itu, buah delima juga merupakan sumber yang baik bagi antioksidan yang jumlahnya bahkan tiga kali lebih banyak daripada kandungan antioksidan dalam jeruk atau teh hijau.

Namun, selain bermanfaat bagi kesehatan, buah delima juga dikenal bersifat antimikroba, antiinflamasi, dan antipenuaan. Maka dari itu, buah delima mengandung ragam manfaat bagi kulit. Berikut empat manfaat buah delima bagi kulit.

1. Melindungi dari sinar matahari
Minyak biji delima punya senyawa pelindung dari sinar matahari yang membantu kulit melawan radikal bebas. Bukan hanya mampu melindungi kulit dari paparan sinar matahari, kandungan ini juga membantu mencegah kanker kulit.

2. Mencegah penuaan dini
Buah delima mampu melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang mengakibatkan penuaan dini. Kulit pun akan terhindar dari munculnya keriput, garis-garis halus, maupun bintik-bintik hitam.

3. Menyembuhkan bekas luka
Delima dan minyak delima mengandung nutrisi yang mampu meningkatkan regenerasi sel di lapisan epidermal dan lapisan dermal kulit. Selain itu, buah delima juga memfasilitasi produksi kolagen dalam kulit. Ini membantu kulit tampak lebih halus dan lembut.

4. Membuat kulit lebih bersinar
Adapun membuat kulit lebih bersinar adalah salah satu manfaat buah delima bagi kulit. Kita bisa membuat masker wajah dengan campuran pepaya, minyak biji anggur, ekstrak biji anggur, dan jus delima. Oleskan masker dan biarkan selama sekitar satu jam sebelum mencuci muka. Masker ini membantu memberikan kita kulit sehat dan bercahaya.

Pengobatan Alternatif Penyakit Migrain dengan Akupuntur

Ngerumpi-Ah! - Obat kimia tak selalu harus untuk menyembuhkan migrain. Mengapa? Akupuntur ternyata bisa menjadi alternatif pengobatan migrain.

Mengutip femalefirst, ahli akupuntur London Bridge Hospital (www.londonbridgehospital.com) berbicara tentang bagaimana mengambil jalur alternatif tersebut dapat menjadi sarana sukses mengelola migrain.

Pedoman National Institute for Health and Clinical Excellence (NICE) Inggris mengungkapkan bahwa 1 dari 50 orang mengalami sakit kepala akibat efek lebih obat penghilang rasa sakit. NICE lantas merekomendasikan sejumlah pilihan pengobatan, yakni akupunktur.

Dr Martin Jones, ahli akupuntur Medis di Sevenoaks Medical Centre menjelaskan, "Akupunktur dapat sangat efektif untuk pencegahan migrain. Pengobatan melibatkan memasukkan jarum halus ke dalam kulit kepala, leher, dan lainnya pada tubuh. Selama ini akupunktur sering dianggap sebagai obat alternatif dan karena itu kemanjurannya sering diperdebatkan, meski ujicoba menunjukkan akupuntur bisa sangat sukses."

Dr Jones menanbahkan bahwa bukti konsisten menunjukkan lebih dari 50 persen penderita migrain mengalami setidaknya penurunan 50 persen jumlah hari sakit kepala hanya dengan akupunktur.

Sejauh ini, akupunktur bukan obat instan untuk penderita migrain, kata Jones. "Efeknya kumulatif, sehingga 'percobaan' pengobatan biasanya melibatkan sesi setiap minggu selama enam minggu. Jika ada perbaikan, perawatan lebih lanjut dapat diberikan untuk meningkatkan interval dan dapat diperpanjang progresif sampai beberapa bulan dalam banyak kasus," terang dia.

Tercatat, akupunktur sangat aman dan cocok untuk kebanyakan orang. Pengobatan tersebut alternatif yang menarik tanpa efek samping.

"Ya, akupunktur membantu mengatasi sakit kepala kronis dan migrain dengan memperlakukan kedua gejala yang menyakitkan dan melemahkan pada saat terjadi, serta akar penyebab yang mendasari dalam jangka panjang. Akar penyebabnya mungkin kekurangan dalam tubuh, biasanya diperburuk terlalu banyak pekerjaan, jam kerja panjang atau kurangnya istirahat dan makanan bergizi," papar dia.

"Akupunktur menggunakan jarum ultra halus untuk meningkatkan Qi atau energi dalam tubuh. Penambahan energi inilah yang mengurangi frekuensi, keparahan dan kerentanan terhadap sakit kepala atau migrain," imbuh dia.

Tahu Udang Selimut Wijen

Ngerumpi-Ah! - Bikin cemilan sendiri yuk. Selain lebih sehat tentu kita akan lebih puas dengan hasilnya. Anda bisa mencoba Tahu Tabur Wijen.

Ini resepnya.

Bahan-bahan:

250 gram tahu putih, cincang halus
100 gram udang cincang
1/2 buah bawang bombang cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
30 gram tepung roti
1 butir telur
2 batang daun seledri, cincang halus
1/2 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
50 gram wijen
Minyak untuk menggoreng

Bahan saus :

100 gram selai plum
2 sendok makan saus cabai
1 sendok makan kecap manis
50 ml air

Cara Membuat:

1. Aduk dalam satu wadah tahu putih, udang, bawang bombay, bawang putih, tepung roti, telur, daun seledri, garam dan merica.

2.Bentuk bulat atau lonjong kemudian gulingkan di atas wijen hingga semua tertutup. Goreng dalam minyak panas hingga kuning kecoklatan lalu angkat.

3.Membuat saus, campur semua bahan, dan masak hingga mengental. Angkat dan tuang dikit-dikit ke atas tahun atau sebagai cocolan

5 Mitos Tentang Pria yang Tidak Perlu Dipercaya

Ngerumpi-Ah! -Bagi wanita, pria merupakan makhluk yang misterius dan sulit ditebak. Hal itulah yang membuat banyak mitos seputar pria dan hubungan percintaannya. Mitos-mitos yang berkembang di masyarakat tentang pria adalah kaum Adam takut dengan komitmen, pria hanya akan memilih wanita cantik dan lain sebagainya.

Padahal, hal-hal yang disebutkan di atas hanyalah mitos. Mungkin memang ada pria yang seperti itu, tapi itu menjadi bagian dari pria playboy. Sedangkan di luar sana masih banyak pria yang baik dan bisa serius dengan wanita. Dikutip dari berbagai sumber, daripada langsung 'anti' dengan para pria, sebaiknya ketahui mitos yang salah dan tidak perlu dipercaya tentang kaum Adam.

1. Pria Hanya Membuat Sakit Hati
Mungkin mantan-mantan Anda hanya membuat sakit hati dan Anda menyamaratakannya. Itu mungkin, Anda belum menemukan pria yang tepat atau memang Anda salah dalam memilih pria. Cobalah cari pria yang berbeda dari tipe Anda selama ini. Jika selama ini Anda memiliki pacar yang tampan dan populer bisa jadi dia merupakan tipikal pria playboy.

2. Pria Mudah Jatuh Cinta
Pria mudah jatuh cinta memang benar adanya, namun bukan berarti dia mudah bergonta-ganti pasangan. Dalam sebuah penelitian terungkap, lebih banyak pria yang jatuh cinta pada pandangan pertama dibanding wanita, namun lebih banyak pria yang bunuh diri karena putus cita. Jadi, menurut antropolog Helen Fisher, Ph.D, jika analogi pria jatuh cinta berarti mudah bergonta-ganti pasangan itu adalah mitos yang salah.

3. Pria Memiliki Masalah dengan Komitmen
Sebenarnya, bukan berarti pria yang belum menikahi Anda berarti ia memiliki masalah dengan komitmen. Hanya saja untuk menikah pria lebih banyak berpikir dengan logika tidak hanya dengan hati. Tentunya, ketika menjadi kepala rumah tangga nanti ia memiliki tanggung jawab besar atas kehidupan istri dan anaknya. Jadi, bukan berarti dia tidak mau menikah. Mungkin saat ini, si pria tengah menabung dan mempersiapkan beberapa hal.

4. Pria Hanya Ingin Seks
Tidak dipungkiri, pria memang tertarik dengan hal-hal berbau seks, namun bukan berarti mereka tidak menghormati wanita. Menurut pakar hubungan Charles J. Orlando, jika Anda tidak ingin dilecehkan pria, maka yang pertama adalah hormati diri Anda terlebih dahulu dengan berpakaian dan berperilaku sopan.

5. Pria Hanya Melihat Fisik Wanita
Hal pertama yang dilihat pria memang fisik wanita terlebih dahulu. Sebenarnya, hal tersebut tidak hanya dilakukan oleh pria, wanita pun akan melihat penampilan pria dulu sebelum ia mengenalnya. Saat ini pria lebih memiliki standar yang tinggi dalam memilih kekasih, tidak hanya cantik semata, namun juga dilihat dari kepribadian.

9 Tips Kulit Tetap Awet Muda

Ngerumpi-Ah! - Kolagen adalah kunci kemudaan kulit kita. Jadi jika ingin mencegah keriput dan kulit kendur maka Anda harus menjaga agar kolagen tetap berproduksi dalam tubuh kita.

Kolagen adalah protein yang diproduksi sel-sel tubuh dan memiliki peranan besar untuk menjaga kekencangan dan kekenyalan kulit.

Tapi seiring usia, produksi kolagen melambat dan rusak karena paparan sinar matahari, perawatan kulit yang kurang baik dan tidak sehat. Hasilnya jangan heran kalau keriput atau kulit kendur mulai muncul.

Lalu bagaimana caranya agar kolagen tetap terproduksi dalam tubuh? Melansir mirror, Selasa (9/9/2014), ada yang bisa kita lakukan untuk menjaga dan bahkan meningaktan produksi kolagen.

Jaga asupan vitamin C

Sebuah penelitian yang termuat dalam American Journal of Nutrition menyebutkan perempuan berusia di atas 40 yang memiliki kandungan vitamin C tinggi dalam pola makan, lebih kecil memiliki keriput ketimbang mereka yang sediki konsumsi vitamin C.

"Vitamin C sangat penting untuk pembentukan kolagen- tanpa itu asam amino tidak dapat dihubungkan untuk membentuk protein," kata ahli diet Jo Travers.

Sumber vitamin C yang baik adalah paprika merah, gelap sayuran berdaun hijau seperti brokoli dan kecambah, tomat, jeruk dan buah kiwi. Perawatan kencantikan yang menggunakan produk mengandung vitamin C juga baik menjaga kolagen.

Berhenti merokok

"Merokok menciptakan enzim yang disebut matriks metaloproteinase (MMP) yang merusak kolagen di kulit Anda," kata konsultan ahli kulit Dr Nick Lowe.

Menjaga dari sinar matahari

Paparan sinar matahari yang terik dan berlebihan misalnya pada siang hari adalah musuh terbesar bagi kesehatan dan keremajaan kulit.

"Sinar UVA menembus jauh ke dalam kulit dan merusak struktur pendukung kolagen dalam sana," kata Dr Lowe.

Gunakan selalu krim tabir surya minimal SPF15 (yang melindungi terhadap UVA dan UVB).

Gunakan retinol

Krim retinoid yang hanya bisa dibeli dengan resep terbukti membantu meningkatkan kolagen.

"Retinoid mengurangi zat dalam kulit yang memecah kolagen setelah paparan sinar matahari dan juga menargetkan reseptor di kulit yang meningkatkan produksi kolagen," kata Dr Maria Gonzalez dari Klinik Kulit Spesialis.

Kurangi makanan yang manis-manis

Menurut Dr Patricia Farris, co-penulis The Sugar Detox: Lose Weight, Feel Great and Look Years Younger makan terlalu banyak gula bisa menjadi bencana kecantikan.

Makanan manis menyebabkan penuaan dini pada kulit dengan proses yang disebut glikasi. Di sinilah kelebihan gula dalam darah menempel pada lipid, asam nukleat dan protein (terutama kolagen) untuk membentuk AGEs, yang mempercepat proses penuaan sehingga menyebabkan kulit keriput.

Eksfoliasi atau mengelupaskan kulit kulit mati

"Pengelupasan bagian atas, lapisan kulit mati membantu mempercepat proses alami kulit dan pembaharuan kolagen," kata Amanda Elias, pendiri merek perawatan kulit Bravura London.

"Cara favorit saya dengan exfoliant kimia seperti asam glikolat dan asam laktat. Mereka membuyarkan zat seperti lem yang mengikat kulit mati ke permukaan ketimbang scrub. Memberikan kulit terlihat lebih sehat dan lebih bercahaya," imbuh dia.

Tambahkan antioksidan dalam rangkaian perawatan kulit

Antioksidan membantu melindungi tubuh terhadap radikal bebas yang dapat menyebabkan penuaan kulit.

"Istilah radikal bebas menggambarkan sel kulit yang rusak," kata Amanda. Radikal bebas menempel pada sel-sel kulit yang sehat yang pada dasarnya menyedot elektron yang mereka butuhkan. Ini meninggalkan sel-sel kulit sehat menjadi rusak. Proses ini memicu enzim dalam kulit yang memecah kolagen.

Konsumsi teh hijau yang mengandung antioksidan katekin , juga pada sayuran hijau seperti bayam.

Konsumsi protein nabati

Menopause membuat kulit keriput, ini juga karena estrogen dalam tubuh menurun padahal sangat penting untuk membuat kolagen yang sehat.

Banyak makan makanan berbasis sayur-sayuran yang bisa memproduksi estrogen dalam tubuh. Seperti kacang-kacangan, kedelai dan kacang pinto.

Pijat

"Memijat wajah Anda setiap hari akan membantu meningkatkan produksi kolagen, memberikan kulit penampilan yang lebih berisi dan membantu merangsang kelenjar getah bening untuk mempromosikan kulit yang sehat," kata Nichola Joss, Sanctuary Spa Skincare Expert.

Untuk meminjat gunakan minyak berbasis kolagen.

Waspadalah, Wanita yang Hobi Main Internet Susah Dapat Pacar!

Ngerumpi-Ah! - Berfantasi mengenai pria idaman, memang sangat menyenangkan. Khayalan Anda terbang bebas, membayangkan sosok pria paling ideal di dunia. Tinggi, kulit bersih, macho, jantan, bibir seksi, persis seperti aktor Channing Tatum, Ryan Gosling, dan Adam Levine.

Pahitnya, kenyataan tak selalu beriringan dengan khayalan, terutama bagi kaum hawa yang hobi menghabiskan waktu berselancar di dunia maya. Apa pasal?

Sebuah penelitian yang dilakukan University of St Andrews di Skotlandia menemukan bahwa si lajang yang gemar berinternet lebih sulit menemukan pasangan sebab kebanyakan dari mereka memiliki sosok pria idaman dengan standar di luar jangkauan.

Bayangkan saja, setiap hari mengonsumsi berita terbaru selebriti Hollywood dan lokal, yang tentunya memiliki penampilan fisik rupawan. Alhasil, tertanamlah pemikiran bahwa pria tampan itu adalah yang memiliki tubuh dan tampilan serupa sang aktor idola.

Semakin sering mereka terekspos dengan tayangan yang selalu menampilkan pria-pria tampan, otomatis tumbuh harapan untuk menemukan kekasih dan pasangan yang setidaknya mirip-mirip Channing Tatum atau Adam Levine.

Jika Anda termasuk dalam kategori wanita yang hobi berinternet, ada sebuah fakta pahit yang mesti Anda telan. Ingat, barisan foto yang menonjolkan kesempurnaan aktor idola Anda tersebut sudah mengalami “perbaikan” secara digital. Jadi, sosok sesungguhnya, besar kemungkinan memiliki banyak kekurangan layaknya pria non-selebriti lainnya di dunia ini.

Selain itu, umumnya selebriti memiliki konsultan demi eksistensi di dunia hiburan. Mulai dari ahli gizi, trainer pribadi, penata busana pribadi, dan penata rambut yang membutuhkan biaya sangat tinggi. Pastinya, pria-pria di sekeliling kita belum tentu mampu membayar hanya demi memiliki penampilan fisik yang sempurna.

Intinya, buka mata Anda dan hadapi kenyataannya!

Sumber : kompas

3 Bagian Tubuh Wanita yang Jangan Disentuh saat Bercinta

Ngerumpi-Ah! - Seks yang hebat itu soal tentang spontanitas dan tentunya eksplorasi. Namun, ada beberapa bagian tubuh wanita yang tidak boleh disentuh saat berhubungan seksual. Berikut ini tiga bagian tubuh wanita yang sebaiknya jangan disentuh kala sedang berintimasi, seperti dilansir menshealth.

Leher rahim
Jika pria mencapai leher rahim pasangannya saat berhubungan seks, rasanya ada yang salah. Kanal sempit yang menghubungkan vagina ke rahim, di mana janin tumbuh, bila tersentuh akan sangat menyakitkan bagi wanita. Ini bisa menjadi tanda bagi pria perlu menggeser posisi dengan penetrasi dangkal, bisa juga ini tanda kurang pemanasan.

Kepala klitoris
Mungkin tampak berlawanan dengan intuisi, tetapi klitoris yang penuh saraf sensitif di ujungnya kadang-kadang merasa terlalu kuat ketika dirangsang secara langsung. Menyentuh kepala klitoris, terutama ketika si wanita benar-benar terangsang, bisa menimbulkan rasa sakit terlalu parah.

Bayangkan saja ketika menelan minuman es dingin dan gigi gemeletuk tidak menyenangkan, kira-kira demikianlah rasa sakit yang dimaksud.

Kaki
Sebuah penelitian dari John Hopkins University menunjukkan bahwa mengenakan kaus kaki dapat meningkatkan potensi orgasme, baik pria dan wanita. Salah satu alasan potensial, karena untuk orgasme, wanita harus benar-benar santai, bebas rasa cemas, dan kaki dingin. Sebab tiga hal ini, dapat mengganggu kemampuan mereka untuk menikmati seks.

Jadi, jika istri Anda merasa nyaman mengenakan kaus kaki, maka sebaiknya jangan lepaskan kaus kaki mereka. Sebab, siapa tahu, cara tersebut bisa membuat dirinya hangat.

Sumber : kompas

Minggu, 07 September 2014

Ini 5 Faktor Penentu Kepuasan Bercinta Wanita

Ngerumpi-Ah! - Kepuasan seks yang didapatkan wanita tidak selalu karena ia berhasil mencapai orgasme atau klimaks ketika bercinta. Tanpa harus orgasme, wanita pun bisa merasakan kepuasan bercinta dari hal-hal seksual lainnya. Faktor-faktor yang membuat wanita puas dengan kehidupan seksualnya ternyata bukan dari lingkungan luar melainkan dalam diri sendiri. Apa saja faktor-faktornya?

1. Bukan Hanya Seks
Wanita memiliki definisi yang luas tentang kata bercinta. Jadi ketika ingin mendapatkan kepuasan seks, tidak selalu berarti yang mereka maksud adalah penetrasi seks. Kepuasan seksual bisa juga berarti mereka merasa seksi dan diterima pasangan apa adanya. Wanita sangat menghargai hal-hal kecil dalam hubungan, misalnya pesan teks 'nakal' dari pasangannya atau sekadar perhatian di saat yang tidak terduga.

2. Yakin Kalau Dirinya Seksi dalam Bentuk Apapun
Berdasarkan survei yang dilakukan Men's Health terhadap 3.000 responden, wanita yang memiliki kepuasan seks tidak ada masalah dengan kepercayaan dirinya. Hampir 90 persen wanita yang disurvei mengaku selalu dipuji menarik oleh pasangannya. Ini berarti, peran pria juga penting dalam meningkatkan kepuasan seks wanita. Pria yang menerima penampilan istri apa adanya dan tidak mengritik bentuk tubuh akan membuat wanita lebih mudah dapatkan kepuasan seks.

3. Berani Mengekspresikan Diri
Seperti dikutip dari Intimate Medicine, wanita yang tahu apa yang dia mau saat bercinta dan tidak takut untuk mengungkapkannya, akan lebih mudah puas secara seksual. Dari hasil penelitian juga diketahui bahwa wanita yang berani mengekspresikan keinginannya pada pasangan saat di ranjang lebih sering mengalami orgasme.

4. Yang Penting Bukan Hasil, Tapi Proses
Orgasme bukanlah satu-satunya kunci utama untuk mendapatkan kepuasan seksual bagi wanita. Masih dalam survei yang sama yang dilakukan Men's Health, sepertiga wanita mengatakan merasakan kenikmatan saat bercinta lebih penting daripada orgasme itu sendiri. Selain itu, akan lebih mudah mencapai orgasme jika Anda tidak terlalu fokus pada 'hasil akhir'. Kenikmatan yang dimaksud bisa berupa stimulasi di area tertentu saat foreplay, ciuman atau sentuhan lembut dari pasangan.

5. Teknik Bercinta > Ukuran Penis
Teknik bercinta jauh lebih penting dari ukuran Mr. Happy. Kalimat tersebut mungkin terdengar klise, tapi memang begitu faktanya. Dari hasil survei, hanya tujuh persen wanita dengan tingkat kepuasan seks tinggi yang menjawab ukuran penis penting. Sementara 93 persen lainnya mengatakan mereka bisa saja merasa puas dengan teknik bercinta yang dilakukan pria. Dalam hal ini, usaha pria untuk memicu gairah seks wanita lebih bermakna ketimbang besar/kecilnya penis.

Sumber : wolipop

Ukuran "Mr. P" yang Disukai Wanita Saat Bercinta

Ngerumpi-Ah! - Selama ini pria menganggap wanita suka dengan Mr. Happy yang besar dan panjang. Kini riset terbaru menunjukkan ukuran dan bentuk Mr. Happy seperti apa yang disukai wanita.

Riset tersebut dilakukan oleh Shannon Leung, calon sarjana biologi di Universitas California, Los Angeles. Hasil risetnya yang melibatkan 41 responden wanita ini dipresentasikan dalam Association for Psychological Science, di San Fransisco.

Dalam risetnya, Shannon meminta 41 responden untuk melihat dan memegang penis atau Mr. Happy palsu yang dibuat menggunakan printer 3D. Penis yang digunakan sebagai contoh itu memiliki 33 macam model dengan ukuran berbeda.

Setelah diteliti diketahui, ketika melakukan one night stands atau bercinta hanya untuk semalam, wanita memilih Mr. Happy yang ukurannya cukup tebal atau besar saat ereksi. Sementara wanita yang menjalani hubungan pernikahan, ukuran ketebalan penis hanya rata-rata saja.

Seperti dikutip dari Live Science, riset mengungkapkan, panjang Mr. Happy pria tidak menjadi hal yang diperhatikan wanita. Hanya saja, rata-rata wanita cenderung memilih Mr. Happy yang saat ereksi panjangnya 16 cm.

Agar tidak salah informasi, panjang rata-rata penis adalah 10-15 cm. Dan saat ereksi, ukuran penis pria sedikit lebih besar menjadi 12-17 cm. Jadi ketika seorang pria ukuran Mr Happy miliknya saat ereksi melebihi angka tersebut, baru bisa dikatakan besar. Namun jika tidak, jangan merasa kecil karena memang itulah angka normalnya.

Bagi wanita, seperti terungkap dari riset yang dilakukan Leung tersebut, penis yang terlalu panjang bisa menyebabkan rasa sakit saat bercinta. Sedangkan penis dengan ketebalan yang pas bisa membuat klitoris lebih dekat ke vagina saat berhubungan seks. Dan ketika klitoris ini terstimulasi, wanita pun dapat lebih mudah mencapai orgasmenya.

Riset yang dilakukan Leung ini sejalan dengan pendapat Nicole Beland, pakar seks yang sudah menulis banyak buku salah satunya 'Sex: The Whole Picture: The Ultimate How-To for Lovers'. Nicole mengatakan wanita memang peduli pada ukuran Mr. Happy pasangannya. Tapi ada hal lain yang juga perlu diperhatikan.

"Ya wanita peduli ukuran penis pria. Tapi kalau bicara kepuasaan seksual, penis jauh dari daftar prioritas kami," ujar Nicole, seperti dikutip Mens Health.

Nicole menambahkan tidak semua wanita suka penis pria yang besar atau panjang. Malah ukuran penis yang terlalu besar bisa membuat wanita tidak mencapai orgasmenya.

Sumber : wolipop

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More